Berita

Lebih dari 37.000 Guru Menghadiri Puncak Peringatan Hari Guru Nasional

GTK - Puncak Peringatan Hari Guru Nasional 2019 dan Hut ke-74 PGRI diselenggarakan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (30/11/2019). Turut hadir Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim beserta istri; Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil; Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PB PGRI), Unifah Rosyidi; Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Supriano; para pejabat eselon I dan II di lingkup Kemendikbud; Mendikbud tahun 1993 s.d. 1998, Wardiman Djojonegoro; para Gubernur, Wali Kota, dan Bupati peraih anugerah Dwija Praja Nugraha; peraih Satyalencana Pendidikan; serta puluhan ribu guru dan tenaga kependidikan.

Puncak Peringatan Hari Guru Nasional 2019 dan Hut ke-74 PGRI diselenggarakan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (30/11/2019). Begitu Mendikbud Nadiem Anwar Makarim beserta istri memasuki stadion, riuh para guru menyambut mereka. Tak segan mereka meminta foto bersama (wefie).

Acara lalu dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaan “Indonesia Raya”. Yang lalu dilanjutkan dengan menyanyikan Mars dan Hymne PGRI. Pembacaan Ikrar Guru Indonesia dilakukan.

Lalu disambung dengan pemberian sejumlah penghargaan yakni Pemilihan Guru Honorer Inspiratif; penganugerahan Dwija Praja Nugraha kepada Kepala Daerah yang memiliki komitmen tinggi terhadap mutu pendidikan; menulis opini pendidikan yang dimuat di media; menulis buku non Fiksi; guru bertutur pajak yang diunggah di YouTube; penganugerahan tokoh pendidikan kepada almarhum Prof. Dr. H.A.R. Tilaar, Prof. Dr. Mohammad Surya, dan Dr. Sulistyo, M.Pd; Olimpiade TIK Siswa; Pemilihan Guru Berdedikasi Difabel, dan; anugerah Dwija Praja Nugraha kepada Gubernur, Walikota, dan Bupati; serta penyerahan Satyalencana Pendidikan kepada 42 guru dan tenaga kependidikan berprestasi dan berdedikasi.

Puncak Peringatan Hari Guru Nasional 2019 dan Hut ke-74 PGRI juga dimeriahkan dengan tari kolosal dari 1.200 siswa SD, SMP, SMA se-Kabupaten Bekasi. Adapun tema Hari Guru Nasional Tahun 2019, yakni “Guru Penggerak Indonesia Maju”.

X